Sedihnya ketika ada saatnya kita tidak boleh Ngopi. Hidup macam apa ini!! Kesal!!. Kopi sangat enak dan menyenangkan untuk di minum apalagi saat di mana kita sedang duduk disebuah cafe tempat kita biasa nongkrong atau bisa juga saat di depan teras rumah pada sore hari sambil membaca sebuah berita bahkan artikel. Ada beberapa kondisi yang sangat dilarang kras untuk kita minum kopi.

Banyak Media membicarakan kopi, DetikFood misalnya. Begitu banyak kebaikan dari ngopi, ada juga suatu kondisi atau keadaaan yang di larang keras untuk kita minum kopi. Berikut Beberapa Kondisi Yang Dilarang keras Minum kopi:

Minum kopi saat perut sedang kosong

Semua pasti tahu perut kosong tidak boleh minum kopi. Minum kopi saat perut kosong dapat memicu gangguan pencernaan. Hal ini di karenakan dapat meningkatkan produksi asam lambung, terlebih jika seseorang belum makan.

Mangkanya di sarankan untuk makan terlebih dahulu sebelum kita minum kopi. Asam lambung bisa saja merusak lapisan perut dan menyebabkan gejala seperti mulas, mual dan sakit perut pastinya.

Minum Obat dengan kopi

Kopi dan juga obat-obatan di kenal sebagai dua zat yang berbeda dan tidak bisa di sandingkan. minuman berkafein seperti kopi di rasa dapat merangsang reaksi tertentu di dalam tubuh kita.

Kopi dapat mengurangi tingkat penyerapan pada beberapa jenis obat bisa sampai 60 persen. Sebagian besar obat di formulasikan dengan bahan kimia agar bisa melepaskan zat tertentu secara bertahap.

Minum Kopi pada saat sindrom pramenstruasi (PMS)

Mengkonsumsi kopi atau ngopi berkaitan dengan peningkatan frekuensi sindrom pramenstruasi (PMS). Wanita yang minum kafein dalam jumlah yang tidak sedikit mengalami lebih banyak gejala menstruasi dari pada yang yang tidak.

Kafein merupakan stimulan untuk meningkatkan tekanan darah. Biasanya para wanita ngopi untuk mengatasi kelelahan selama PMS. Cara tersebut justru menimbulkan masalah baik ketegangan, kegelisahan, sulit tidur maupun kelelahan.

Jika ngopi memiliki suatu efek negatif pada kondisi tertentu, minum kopi juga memberikan manfaat baik bagi kita tentunya yang suka sekali ngopi. Adapun manfaat minum kopi yang kami dapat dari berbagai sumber.

Meningkatkan performa dan stamina saat berolahraga

Kopi mengandung Kafein. Kafein terbukti meningkatkan kadar epinefrin dalam darah kita serta merangsang pemecahan lemak, sehingga asam lemak berubah menjadi bahan bakar.

Mengurangi risiko gangguan depresi

Konsumsi kopi di kaitkan dengan penurunan risiko depresi dan bunuh diri. Kafein yang terkandung di dalam kopi merupakan agen psikoaktif yang paling banyak di gunakan, di mana 85 persen orang dewasa mengonsumsinya setiap hari.

Memperlancar interaksi

Membuat janji dengan mitra kerja di selingi minum kopi sangat berguna. Bertemu untuk minum kopi, cara terbaik untuk menghabiskan waktu bersama. Secangkir kopi panas di percaya membuat mut lebih baik dengan kepribadian lebih hangat, murah hati dan perhatian.

Meningkatkan kesehatan otak

Ketika biji kopi di panggang, kopi menghasilkan satu senyawa yang di sebut fenilindan. Senyawa fenilindan terbukti membantu mencegah penumpukan protein di otak yang di anggap berperan dalam penurunan fungsi otak.

Membantu menurunkan berat badan

Mengkonsumsi 2 cangkir kopi setiap hari dapat mengurangi lemak tubuh. Kemauan kita untuk makan pun berkurang.

Sekedar info :

Bagi kebanyakan masyarakat Sunda, khususnya pedesaan, ngopi tidak berarti minum kopi juga. Ngopi dapat juga di artikan menikmati makanan ringan dan tentu saja di barengi dengan minum. Minumannya bervariasi bisa dengan kopi, teh atau hanya sekedar air putih.

Salam, DyariNotes.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama